Soal Jalan Penghubung Viral di Medsos, Anggota DPRD Lamsel Dede Suhendar Pinta Pemkab Lamsel Segera Tindak Lanjuti

 


Lampung Selatan | Alsavanews.id, - Anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan meminta Pemerintah Kabupaten setempat, untuk segera mengambil sikap tegas tentang jalan rusak di Kecamatan Katibung dan Merbau Mataram, yang sempat viral pada postingan akun media sosial Instagram @ummuhanii89 beberapa waktu lalu.

Anggota komisi III DPRD Lampung Selatan Dede Suhendar mengatakan, Pemerintah Lampung Selatan seharusnya peka dengan kondisi jalan rusak yang ada saat ini.

Atas kejadian tersebut, Fraksi-PKS ini mengaku miris dengan kondisi Lampung Selatan yang viral akibat ruas jalan di dua kecamatan dalam keadaan rusak parah.

”Dari kejadian postingan ini saya miris melihatnya, karenanya saya berharap Pemkab Lampung Selatan segera melakukan langkah-langkah untuk meindaklanjutinya,” kata Dede Suhendar, Senin (6/5/2024).

Sebab menurutnya, anggota dewan yang selama ini tugasnya menyerap aspirasi masyarakat tentang usulan pembangunan, namun kali ini mendapat kritikan jalan yang keadaannya rusak parah.

Kendati demikian dirinya berjanji, akan menyikapi terkait jalan penghubung di dua kecamatan ini, bahkan pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan pembahasan dengan memasukan pada agenda pemikiran DPRD Lampung Selatan.(Red).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama